Jumat, 09 November 2012

Turbo Boost

Turbo Boost merupakan kemampuan prosesor untuk meningkatkan performanya secara dinamis ketika ada pekerjaan yang menuntut performa tinggi dari prosesor selama kondisi memungkinkannya. Saat prosesor beroperasi di bawah batas daya dan temperatur kerja aman serta beban kerja pengguna meminta performa tambahan, maka frekuensi prosesor akan secara dinamis meningkat hingga batasan atas frekuensi tercapai.

Frekuensi tertinggi yang bisa dicapai berbeda-beda untuk setiap tipe prosesor dan juga berbeda untuk setiap jumlah core yang aktif.

Tidak ada komentar:

Cari Blog Ini