Rabu, 05 Desember 2012

Canon EOS M akan Dibekali Built-in EVF?

Santi Dwi Jayanti - detikinet
 
Prediksi wujud EOS M dengan built-in EVF (CanonWatch) Jakarta - Kamera mirrorless Canon EOS M masih tergolong 'hangat' di pasaran, namun rumor mengenai updateannya sudah menyeruak.

CanonWatch seperti dilansir detikINET, Rabu (5/12/2012), mengabarkan bahwa Canon tengah menyiapkan model 'kedua' seri ini yang mendapat tambahan built-in electronic viewfinder (EVF).

Tentu saja karena masih sebatas rumor, maka kebenarannya belum bisa dipastikan. Desain kamera yang dimaksud tidak jauh berbeda dengan desain yang ada sekarang, namun tentu saja dengan tambahan fitur tersebut.

Adapun untuk pengumuman produk yang sudah mendapat tambahan EVF itu diramalkan akan dilakukan pada paruh pertama tahun 2013 dan menyusul kehadirannya di toko-toko kamera pada paruh kedua tahun yang sama.

EOS M pertama kali dikenalkan Canon pada bulan Juli lalu. Ia memakai sensor APS-C dengan resolusi 18 MP dan image processor Digic 5. Sistem autofokusnya adalah 31 point. Dalam mode burst, EOS M mampu membidik 4,3 fps.


 

Tidak ada komentar:

Cari Blog Ini